Rabu, 18 Desember 2013

Browse Manual » Wiring » » » » » » » » » » Google Uji Coba Fitur Iklan Banner Dalam Hasil Pencarian

Google Uji Coba Fitur Iklan Banner Dalam Hasil Pencarian

Google nampaknya menjilat ludah sendiri dengan mengeluarkan uji coba iklan bergambar dalam mesin pencariannya. Padahal, sejak lama Google menyatakan hal tersebut takkan pernah terjadi.

Google Uji Coba Fitur Iklan Banner Dalam Hasil Pencarian

Seperti yang dilansir oleh Computer World (24/10), disebutkan bahwa Google mengkonfirmasi adanya uji coba iklan berbentuk banner bergambar dalam laman mesin pencarian untuk pengguna Amerika. Dalam tes yang dijalankan sejak seminggu lalu, disebutkan bahwa hal ini telah dijelaskan pada beberapa pengiklan.

"Kami tengah menjalankan tes terbatas untuk kalangan Amerika Serikat yang membolehkan pengiklan untuk memasukkan gambar dalam bagian search ads terhadap suatu merek," kata juru bicara Google.

Hal ini sendiri sebenarnya bertentangan dengan komitmen Google terhadap mesin pencariannya. Dalam tulisan yang dimuat blog resmi Google sekitar 8 tahun lalu, raksasa internet ini pernah berjanji tak akan mengganggu laman mesin pencarian.

"Takkan ada iklan berbentuk banner di laman depan Google atau dalam laman mesin pencarian. Takkan ada iklan bergambar dengan efek gila yang melayang-layang dan gambar yang tiba-tiba muncul di situs Google, selamanya," tulis eksekutif Google kala itu, Marissa Mayer.

Menanggapi hal ini, para analis pun sangat menyayangkannya mengingat apa yang dilakukan tersebut sangat bertentangan dengan filosofi Google selama ini. Namun, mereka juga paham bahwa hal ini dilakukan demi alasan bisnis.

"Ini semua dilakukan mungkin karena uang, dan mendapatkan sesuatu yang lebih dari para pengiklan," kata Dan Olds, analis dari The Gabriel Consulting Group.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar